Advertisemen
PEMDES Bunter - Sarana pendidikan di Dusun Cimacan belum memiliki fasilitas pendidikan. Di dusun ini hanya mempunyai Posyandu di mana dibuka Posdu (Posyandu Pembantu). Untuk para ibu yang mempunyai anak balita sering mengecek kesehatan anak mereka di sini. Puskesmas terdapat di Balai Dusun yang hanya ada satu di dusun tersebut. Di Dusun Cibangban terdapat beberapa sarana olahraga seperti lapang untuk para pemuda bermain bola. Di Dusun Cimacan memiliki sarana keagamaan berupa masjid. Sarana-sarana yang lain yang terdapat di Dusun Cimacan ini yaitu adanya sebuah pos siskamling untuk keperluan keamanan dusun. Untuk tata guna lahan di dusun Cimacan didominasi oleh lahan pertanian. Pola pemukiman dusun ini menyebar, dalam arti jarak antara satu rumah dengan rumah yang lainnya berjauhan. Terkait kependudukan Dusun Cimacan tercatat untuk saat ini terdapat 123 kepala keluarga, di mana terdapat 396 jiwa yang terdiri dari 171 laki-laki dan 225 perempuan. Di Dusun Cimacan sudah memiliki memiliki jalan yang sudah diaspal yang menghubungkan antara Dusun Cimacan ke Dusun Bunter.
Sumber : http://kknm.unpad.ac.id/bunter/desa-bunter/dusun-cimacan/
Add Comments